Jl. Veteran No 1 Pendopo Kab. Serang

layanan[at]serangkab.go.id

(0254) 200-252

Berita / tim penilai program p2wkss ciptakan batu kuwung desa ramah perempuan dan anak

tim-penilai-program-p2wkss-ciptakan-batu-kuwung-desa-ramah-perempuan-dan-anak

Tim Penilai Program P2WKSS Ciptakan Batu Kuwung Desa Ramah Perempuan dan Anak

Kamis, 02 Desember 2021

Admin

803
Berita Daerah

Tim Penilaian Program Terpadu Peningkatan Peranan Wanita Menuju Keluarga Sehat Sejahtera atau P2WKSS Provinsi Banten mengaku mengaku bangga terhadap warga Desa Batu Kuwung, Kecamatan Padarincang, Kabupaten Serang. Mereka mengaku, kebanggaan atas antusiasnya masyarakat menyambut program P2WKSS.

“Kalau saya lihat masyarakat antusias menyambut kegiatan ini, nah itu bagi saya sangat bangga. Saya berbangga,”ujar Ketua Tim Penilai Program Terpadu P2WKSS Provinsi Banten, Evi Sofi sesaat sebelum meninjau dan melakukan penilaian di Desa Batu Batu Kuwung pada Kamis, 28 Oktober 2021. 

“Antusias kelihatan mereka ingin maju, mereka ingin ada sesuatu yang baru dan ingin bergabung. Sebetulnya suatu optimisme harus kita tangkap sebagai salah satu cara untuk membuat masyarakat lebih baik,”tambah Evi. 

Diketahui Penilaian/Evaluasi P2WKSS di buka oleh Wakil Bupati Serang, Pandji Tirtayasa. Turut hadir Kepala Dinas Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DKBP3A) Kabupaten Serang, Tarkul Wasyit.

Evi Sofi yang juga menjabat Kepala Bidang (Kabid) Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga pada Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Kependudukan dan Keluarga Berencana (DP3AKKB) Provinsi Banten berterima kasih kepada masyarakat Desa Batu Kuwung, Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP.PKK) baik tingkat desa, kecamatan dan Kabupaten Serang dan seluruh OPD (organisasi perangkat daerah), terutama Wakil Bupati Serang, Pandji Tirtayasa atas penerimaannya.

Menurut Evi, dengan dilaksanakan penilaian keluar sebagai juara bukan sebuah target. “Kalau juara itu bonus, kita memang melihat dari semua aspek tidak hanya misalkan aktivitas masyarakat disini penerimaan juga salah satu poin. Tetapi yang lebih penting bagaimana keluarga dan masyarakat khususnya di Desa Batu Kuwung menjadi sejahtera, menjadi lebih baik, ada geregetnya itu intinya,”katanya.

Evi memaparkan, bahwa P2WKSS merupakan salah satu program prioritas. Bagaimana program ini di tujukan untuk peningkatan kualitas hidup perempuan khususnya untuk meningkatkan ketahanan keluarga. 

“Dengan adanya program ini kembali melihat bagaimana kondisi anak-anak kita, kembali melihat bagaimana lingkungan di sekitar kita apakah sudah di terapkan PHBS (prilaku hidup bersih dan sehat), itu yang pertama,”terangnya.

Sedangkan yang kedua lebih penting bagaimana ibu rumah tangga ini di ajak untuk melakukan aktivitas di dalam pemberdayaan perempuan misalkan, kalau di Desa Batu Kuwung ada pelatihan menjahit, pertanian dan sebagainya.

“Jadi intinya seluruh masyarakat ini beraktivitas membangun sesuai dengan kondisinya masing-masing, diharapkan dengan program ini menumbuhkan rasa ikatan yang lebih kuat untuk dia memahami saya harus sehat, keluarga dan lingkungan saya harus sehat. Saya harus mendapatkan penghasilan, misalkan jika tertarik dengan perekonomian,”papar Evi

“Jadi intinya semua bergerak. Jadi desa ini hidup, ibu-ibunya bergerak, anak-anak juga terlindungi, bapak-bapaknya membantu. Kita harapkan desa ini menjadi desa yang sejahtera intinya itu,”tambah Evi. 

Dan yang lebih penting, Evi menegaskan, pihaknya ingin menciptakan Desa Batu Kuwung Desa yang ramah perempuan dan peduli anak. “Jadi, jangan ada lagi kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak, jangan lagi anak-anak terlantar, jangan ada lagi,”tandasnya.
 
Sementara Wakil Bupati Serang Pandji Tirtayasa berharap, melalui program P2WKSS terjadinya penurunan julah keluarga miskin atau keluarga pra sejahtera dan sejahtera satu dengan prioritas rawan sosial ekonomi, kesehatan, pendidikan serta prilaku masyarakat yang kurang baik dan tidak sehat.

“Pola lintas program dan lintas sektor dalam pembangunan secara terkoordinasi dengan upaya yang di arahkan, untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga guna mencapai tingkat hidup yang berkualitas,”ujarnya.(*)

Berita Terkait

logo serangkab

Pemerintah

Kabupaten Serang

Ikuti Kami

Kontak Kami

Alamat

© 2024 Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik Kabupaten Serang. All Rights Reserved.

Pemerintah
Kabupaten Serang
Hubungi melalui Telegram
resmi kami sekarang!
Hubungi Kami